UMJ Jadi Tuan Rumah Pelatihan dan Penyegaran Wasit Renang Kategori D

Oleh :
Dinar Meidiana
UMJ Jadi Tuan Rumah Pelatihan dan Penyegaran Wasit Renang
Dr. Diah Andika Sari, M.Pd., Drs. Gatot Sukartono, M.Or., Wahid Ridho, S.Ap., Dr. Doby Putro Parlindungan, M.Pd., AIFO., beserta seluruh peserta pelatihan seusai pembukaan di Auditorium FIP UMJ, Sabtu (13/01/2024). (Foto : KSU/Alvin Lazuardy)

Universitas Muhammadiyah Jakarta (UMJ) menjadi tuan rumah dalam kegiatan Pelatihan dan Penyegaran Wasit Renang Kategori D Tingkat Kota Tangsel yang merupakan program Akuatik Indonesia Kota Tangerang Selatan.

Baca juga : Mahasiswa POR FIP UMJ Raih Juara Atletik Se- Kota Tangsel

Pada pembukaan kegiatan yang digelar di Auditorium Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP) UMJ, Sabtu (13/01/2023), hadir Wadek II FIP UMJ Dr. Diah Andika Sari, M.Pd. Dalam sambutannya, Diah menyambut baik kegiatan pelatihan dan mendukung kegiatan lainnya yang dapat berkontribusi pada bidang olahraga di Tangerang Selatan.

“Semoga acara pelatihan ini memberikan kontribusi bagi dunia akuatik dan renang. Kita berharap banyak dari kegiatan ini. Kami sangat mendukung kegiatan lain selain akuatik. Semoga bidang olahraga di Tangsel terus maju dan melahirkan atlet-atlet nasional maupun internasional.” ungkap Diah.

Ketua KONI (Komite Olahraga Nasional Indonesia) Tangerang Selatan Drs. Gatot Sukartono, M.Or., mengungkapkan rasa terima kasih pada UMJ yang telah berkenan untuk kerja sama dalam pelaksanaan pelatihan wasit.

Dr. Doby Putro Parlindungan, M.Pd., AIFO., saat menyampaikan materi di Auditorium FIP, Sabtu (13/01/2024).

Menurutnya UMJ telah menjadi penggerak indeks pengembangan olahraga di Tangerang Selatan. “Terima kasih telah bekerja sama. Kalau bisa tidak hanya cabang olahraga renang, tapi juga cabor lainnya,” ungkap Gatot saat menyampaikan sambutan.

Gatot berpesan pada para peserta yang merupakan mahasiswa, pelatih, dan dosen agar mengikuti pelatihan dengan baik karena pelatihan bukan hanya untuk pengembangan diri secara pribadi, tapi juga untuk pengembangan akuatik di Tangerang Selatan.

Pelatihan ini merupakan kegiatan pertama pada 2024 bagi Akuatik di Tangerang Selatan. Hal itu diterangkan Ketua Akuatik Indonesia Kota Tangerang Selatan Wahid Ridho, S.Ap., yang mengungkapkan bahwa pelatihan adalah salah satu persiapan menghadapi PORProv Banten 2026 mendatang.

“Akuatik di Tangsel belum memiliki kondisi perwasitan dan juri yang baik, sementara pada 2026 Tangsel akan menjadi tuan rumah PORProv Banten. Maka pelatihan ini adalah cipta kondisi untuk menyongsong perhelatan multi event di Tangsel,” ungkapnya.

Pada kesempatan itu, Wahid mewakili organisasi Akuatik Indonesia Kota Tangsel membuka pintu lebar bagi mahasiswa dan dosen UMJ untuk bergabung di organisasi. “Sebagaimana UMJ adalah kampus berbasis dakwah, maka diterimanya kami Akuatik Indonesia tangsel untuk membagikan informasi dan ilmu yang merupakan bagian dari dakwah,” tutur Wahid.

Pelatihan ini diikuti oleh kurang lebih 50 orang yang berlatar belakang mahasiswa, dosen, maupun pelatih renang. Salah satu peserta Edho Kurniawan, mengaku sangat tertarik dengan program pelatihan dari Akuatik Indonesia Kota Tangsel.

Pemilik sekaligus pelatih Les Renang Jakarta ini mengatakan, “Amat bagus dan dibutuhkan untuk wasit pemula karena ini awal lisensi wasit untuk kategori D. Penyelenggaraannya bermanfaat untuk calon wasit pada perlombaan tingkat kota. Mudah2an ini menjadi modal kami untuk menjadi wasit berkualitas.”

Narasumber pelatihan merupakan akademisi dan praktisi terlisensi nasional dan internasional. Salah satunya dosen sekaligus Ketua Program Studi Pendidikan Olahraga FIP UMJ Dr. Doby Putro Parlindungan, M.Pd., AIFO. yang menyampaikan materi tentang Pengantar Perwasitan.

Pelatihan berlangsung Sabtu hingga Minggu, 13-14 Januari 2024. Peserta akan mengikuti rangkaian pelatihan teori pada Sabtu, dan praktik pada Minggu.

Editor : Dian Fauzalia

pkv games
bandarqq
dominoqq
https://themeasuredmom.com/wp-includes/js/dominoqq/
https://themeasuredmom.com/wp-includes/js/bandarqq/
https://themeasuredmom.com/wp-includes/js/pkv-games/