FIP UMJ Bisa Berikan Kontribusi untuk Olahraga Nasional

Oleh :
Wildan Mutaqin
kemenpora di umj
Dr. Taufik Yudi Mulyanto, M.Pd., (kiri) Letkol (Purn) M. Hamka Handaru, S.IP.MBA. (kanan) saat menyampaikan materi Seminar Iptek Olahraga di gedung Auditorium FIP UMJ, Selasa (23/05/2023)

Sinergisitas seluruh komponen diperlukan untuk membangun olahraga nasional, Universitas Muhammadiyah Jakarta bisa menjadi salah satu komponen untuk memberikan kontribusi olahraga lewat Program Studi Pendidikan Olahraga yang memiliki fasilitas cukup lengkap, ungkap Letkol (Purn) M. Hamka Handaru, S.IP.MBA. Ketua KONI Tangerang Selatan, saat menjadi narasumber Seminar IPTEK di FIP UMJ.

Seminar Iptek Olahraga dengan tema Optimalisasi Sumber Daya Olahraga digelar oleh Program Studi Pendidikan Olahraga Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Muhammadiyah Jakarta (FIP UMJ) di Auditorium Fakultas Ilmu Pendidikan pada Selasa, (23/05/2023).

Sebagai Daya Tarik Parawisata Kota Tangerang Selatan . Kegiatan ini merupakan rangkaian kegiatan Sport Education Festival. Acara yang dihadiri oleh ratusan Mahasiswa Fakultas Ilmu Pendidikan ini dikemas dengan konsep seminar. Hal tersebut bertujuan untuk memberikan energi positif kepada mahasiswa untuk terus menjadi mahasiswa yang unggul dalam bidang olahraga.

Letkol (Purn) M. Hamka Handaru, S.IP.MBA. (Ketua KONI Tangerang Selatan) Dr. Taufik Yudi Mulyanto, M.Pd (Kepala Dinas Pendidikan DKI Periode 2008-2014/Dosen FIP UMJ) dihadirkan sebagai narasumber. M. Hamka Handaru dan Taufik Yudi Mulyanto bergantian memberikan pencerahan kepada audiens untuk pentingnya membangun sumber daya manusia unggul dalam olahraga.

Letkol (Purn) M. Hamka Handaru, S.IP.MBA. menyampaikan sumber daya manusia dan fasilitas yang lengkap menjadi salah satu faktor utama untuk kita membangun olahraga yang unggul dan maju. ”Fasilitas sarana yang ideal itu sangat di butuhkan untuk membangun olahraga  dengan sumber daya manusia yang optimal,” ucap Hamka.

“Kedepan kita berharap dengan sumber daya manusia yang unggul kita mampu berkolaborasi dan bersinergi untuk menjalankan event Internasional  bersama,” jelas Hamka.

Selain itu, Hamka juga mendorong pemerintah kota Tangerang Selatan untuk terus melakukan pembangunan pengembangan sport olahraga dengan sarana yang lengkap dan standar nasional karena di tahun 2026 kota Tangerang Selatan akan menjadi tuan rumah Porprov VII.

eserta Kegiatan Seminar Iptek Olahraga di gedung Auditorium FIP UMJ, Selasa (23/05/2023)

Dalam kesempatan yang sama Dr. Taufik Yudi Mulyanto, M.Pd menegaskan Kota Tangerang Selatan dengan potensi penduduk yang sangat besar memiliki kelebihan tersendiri, untuk melakukan pembinaan olahraga dan ini harus kita optimalkan dengan sumber daya yang mumpuni dengan fasilitas yang baik.

“Tangerang Selatan harus mampu melahirkan atlet dengan kekuatan penduduk dan sumber daya manusianya dengan di topang fasilitas yang baik,” tegas Taufik.

Taufik juga mengungkapkan bahwa saat ini event olahraga memiliki sumbangsi yang cukup sangat signifikan dalam kegiatan ekonomi dan menjadi pemicu untuk kemajuan aspek ekonomi dan wisata. Mulai dari sport torism, sport industry, dan ekonomi masyarakat.

Taufik juga mengapresiasi Fakultas Ilmu Pendidikan yang telah menyelenggarakan Sport Education Festival karena merupakan embrio untuk peningkatan atmosfir olahraga di Tangerang Selatan.

Editor : Budiman

pkv games
bandarqq
dominoqq
https://themeasuredmom.com/wp-includes/js/dominoqq/
https://themeasuredmom.com/wp-includes/js/bandarqq/
https://themeasuredmom.com/wp-includes/js/pkv-games/