Wali Kota Tangerang Selatan Diangkat Jadi Anggota BPH UMJ

Oleh :
Dinar Meidiana
Wali Kota Tangsel Diangkat Sebagai Anggota BPH UMJ 2023-2027
Drs. Benyamin Davnie (tengah) saat silaturrahim di Aula Kasman Singodimedjo, Jumat (25/08/2023).

Wali Kota Tangerang Selatan, Drs. Banyamin Davnie, diangkat menjadi anggota Badan Pembina Harian Universitas Muhammadiyah Jakarta (BPH UMJ) Periode 2023-2027. Ia ditetapkan berdasarkan SK PP Muhammadiyah Nomor 474/KEP/I.0/2023 Tentang Pengangkatan Anggota BPH UMJ Masa Jabatan 2023-2027.

Baca juga : Walikota Tangsel Persembahkan Lagu pada Puncak Milad UMJ Ke-67

Saat menghadiri acara Silaturrahim BPH UMJ Periode 2023-2027 dengan Pimpinan UMJ di Aula Kasman Singodimedjo, Jumat (25/08/2023), Benyamin mengatakan bahwa UMJ memiliki kontribusi sangat signifikan bagi Indeks Pembangunan Manusia di Tangerang Selatan yang kini berada di angka 81,95.

Menurutnya, tingginya angka IPM Tangsel dipengaruhi pula oleh aktivitas UMJ, mulai dari pendidikan, penelitian, hingga pengabdian kepada masyarakat. Secara spesifik Benyamin menjelaskan dua poin terkait kontribusi UMJ terhadap IPM Tangsel.

“Pertama, jumlah mahasiswa yang dimiliki UMJ. Artinya kalau dibagi rata dengan jumlah penduduk Tangsel, ini memberikan kontribusi yang sangat signifikan. Kedua, prestasi yang diukir oleh UMJ dan mahasiswanya. Ini menjadi salah satu tolok ukur IPM Tangsel,” ungkapnya saat dimintai keterangan seusai acara.

Aktivitas UMJ juga, dijelaskan Benyamin, bersifat kolaboratif. Banyak kegiatan yang dilakukan bersama masyarakat dan pemerintahan Kota Tangsel mulai dari bidang lingkungan, sosial, dan sebagainya. Benyamin berharap dengan bergabung menjadi anggota BPH UMJ dapat turut memberikan kontribusi yang dibutuhkan oleh UMJ untuk pengembangan di masa mendatang.

“Mudah-mudahan saya bisa memberikan kontribusi yang dibutuhkan oleh UMJ untuk pengembangan ke depan dengan target world class university. Secara bertahap kita akan lakukan itu,” tambahnya.

Benyamin Davnie menjadi anggota BPH bersama delapan nama lainnya. Berdasarkan SK PP Muhammadiyah BPH UMJ Periode 2023-2027, yaitu Prof. Dr. Abdul Mu’ti, M.Ed. (Ketua), Syahrul Hasan, M.A.P. MM. CRP. (Sekretaris), Prof. Dr. M. Din Syamsuddin, MA., Prof. Dr. Khudzaifah Dimyati, SH. M.Hum., Dr. Rizal Sukma, Drs. Benyamin Davnie, Drs. Abdul Cebba, Ak. MBA. CA. CPA., Drs. Ateng, dan Drs. Nandi Rahman.

Editor : Tria Patrianti