Tips Jadi Cemerlang di Awal Karier

Oleh :
Qithfirul Fahmi
Novia Kardiyanti saat menjadi narasumber di Gedung Cendekia UMJ, Rabu (8/2).

Tips kunci menjadi cemerlang di awal karier adalah dengan menguasai bidang pekerjaan, terapkan pola pikir positif, bangun sikap asertif, dan pintar berinvestasi. Hal ini disampaikan oleh Brand and Communications of SCG Indonesia Novia Kardiyanti, dalam talkshow Career Expo Universitas Muhammadiyah Jakarta (UMJ) 2023, yang bertajuk “Connecting Opportunities”, di Gedung Cendekia UMJ, Rabu (8/2).

Novia mengatakan bahwa apa yang dicari perusahaan adalah motivasi yang kuat, sikap dan karakter tangguh, kemampuan komunikasi dan sikap asertif, serta kemampuan berbahasa asing (diutamakan Inggris). Ia yang berfokus pada sikap asertif dalam dunia kerja, mengatakan bahwa sikap tersebut adalah sikap yang bisa menyampaikan sesuatu dengan baik tanpa agresif, yang berujung harmonis.

Baca Juga : Membentuk Kepribadian Unggul di Dunia Kerja

Menurutnya tips untuk memiliki sikap asertif, di antaranya mempersiapkan goals dan target, serta profil, CV, dan portofolio. Selain itu mengatur pola hidup, riset, dan berlatih juga sangat berpengaruh. “Dengan hal tersebut, saat interview kita kaya (pengetahuan), jadi kita sudah siap,” ujar Novia.

Selain Novia, hadir juga Deddy Pradityo, Lead Analyst Brand Communications Corporate Communications Astra, dan R. Melda Maesarach, Direktur Kepatuhan PT Asuransi Takaful Asuransi. Pada kesempatan tersebut, Deddy membahas tentang cara meraih potensi diri.

Deddy menyampaikan pada jobseeker untuk senantiasa mencoba membaca dan membuka diri terhadap setiap kesempatan yang datang, yang dapat memantik terbukanya potensi lain yang masih tersembunyi. Selain itu, ia juga menekankan untuk tidak puas ketika telah menemukan dan memaksimalkan satu potensi. “Dengan kata lain harus terus membuka potensi-potensi lain, dengan cara belajar dan mencari hal baru,” tutur Deddy.

Sementara itu, Melda menjelaskan tentang cara-cara mencapai financial goals. Ia mengungkapkan cara mengatur keuangan di antaranya memiliki catatan keuangan pribadi, membuat anggaran bulanan, dan atur pengeluaran dengan baik. Selain itu, berinvestasi, dana darurat, asuransi, membayar utang, hingga menghindari utang konsumtif pun sangat berpengaruh untuk menggapai financial goals.

Melda juga membahas perencanaan keuangan secara islami. Hal ini menurutnya berkaitan dengan pendapatan dan pengakuan secara halal, serta manajemen utang dan manajemen resiko secara islami. Lebih lanjut, investasi, zakat, sedekah, dan wakaf juga termasuk di dalamnya. “Perencanaan keuangan islami ini yang penting itu cantumkan anggaran untuk orang tua. Even itu untuk jajan atau traktir orang tua. Pokoknya untuk keluarga dan orang tua harus ada, karena ini membuka rezeki kita,” tambah Melda.

Talkshow ini merupakan hari kedua pagelaran UMJ Career Expo 2023, yang diselenggarakan pada tanggal 7-8 Februari. Acara diramaikan oleh mahasiswa dan alumni UMJ, serta jobseeker dari luar UMJ. (QF/KSU)

pkv games
bandarqq
dominoqq
https://themeasuredmom.com/wp-includes/js/dominoqq/
https://themeasuredmom.com/wp-includes/js/bandarqq/
https://themeasuredmom.com/wp-includes/js/pkv-games/