LAZ UMJ Salurkan Zakat pada Ratusan Karyawan

Oleh :
Kholifatul Husna
Zakat Fitrah UMJ
Wakil Rektor IV UMJ Dr. Septa Candra, SH., MH. Dan Ketua Dewan Kesejahteraan Masjid (DKM) At-Taqwa UMJ Saat penyerahan penyaluran dana Zakat Fitrah kepada tendik dan karyawan UMJ, di Masjid At-Taqwa UMJ Jum’at (14/04/2024).

Lembaga Amil Zakat Masjid At-Taqwa Universitas Muhammadiyah Jakarta (UMJ) melaksanakan Penyaluran Dana Zakat Fitrah kepada ratusan tenaga pendidik (tendik) / karyawan UMJ, Jum’at (14/04/2023). Penyaluran dana dilakukan oleh Wakil Rektor IV UMJ Dr. Septa Candra, SH., MH. Dan Ketua Dewan Kesejahteraan Masjid (DKM) At-Taqwa UMJ kepada beberapa perwakilan karyawan di Masjid At-Taqwa UMJ.

Penyaluran dana Zakat Fitrah tersebut digelar oleh Lembaga Amil Zakat DKM At-Taqwa UMJ. Dalam sambutannya, Ketua DKM At-Taqwa Bambang Irawan, M.Pd. mengatakan penyaluran dana Zakat Fitrah ini merupakan bentuk keberpihakan pimpinan kepada tendik dan karyawan di lingkungan UMJ.

“Penyaluran dana zakat fitrah yang dilaksanakan oleh DKM At-Taqwa ini merupakan bentuk perhatian kami memperhatikan terlebih dahulu tendik dan karyawan di lingkungan UMJ untuk memberikan kebermanfaatan serta menumbuhkan kualitas beribadah dalam bekerja,” ungkap Bambang.

Pada kesempatan yang sama, Septa menegaskan bahwa adanya penyaluran dana ini merupakan bentuk ikhtiar kepedulian dan perhatian pimpinan UMJ untuk mensejahterakan tendik dan karyawan dilingkungan UMJ.

“Adanya penyaluran dana zakat fitrah ini tentu bukan sebuah seremonial belaka namun harus diambil hikmahnya bahwa dengan diberikannya amanah kepada tendik dan karyawan itu bukan semata-mata hanya bekerja saja namun niatkan juga dengan Ibadah, La`in syakartum la`azīdannakum,(sesungguhnya jika kamu bersyukur, pasti kami akan menambah (nikmat) kepadamu),” tegas Septa.

Penyaluran dana zakat fitrah dilakukan dengan beberapa gelombang, pada gelombang pertama penyaluran dana zakat fitrah diberikan kepada 375 tendik dan karyawan di lingkungan UMJ Jum’at (14/04/2023). Kemudian, pada gelombang kedua akan dilaksanakan Senin (17/04/2023) mendatang menargetkan sebanyak 500 orang baik kepada warga di lingkungan UMJ, Yatim dan Duafa, serta warga disabilitas. (KH/KSU)

Editor : Budiman

pkv games
bandarqq
dominoqq
https://themeasuredmom.com/wp-includes/js/dominoqq/
https://themeasuredmom.com/wp-includes/js/bandarqq/
https://themeasuredmom.com/wp-includes/js/pkv-games/