UMJ Mengukuhkan 1525 Wisudawan, Prof Lincoln: Jadilah Wisudawan yang Berilmu, Kreatif dan Inovatif serta Rendah Hati

Oleh :
Winda Dwi Astuti
Rektor UMJ, Dr. Ma’mun Murod, M.Si., saat memberikan sambutan pada sesi wisuda (29/03).

Universitas Muhammadiyah Jakarta (UMJ) melepas 1525 wisudawan pada gelaran Wisuda Program Doktor ke-6, Program Magister ke-44, Program Sarjana ke-75, dan Program Diploma Tiga. Prosesi wisuda yang dilaksanakan di ICE BSD ini dilaksanakan pada Selasa (29/03/2022) bertepatan dengan 25 Sya’ban 1443 Hijriyah.

Turut hadir pada wisuda ini, Kepala LLDikti Wilayah III DKI Jakarta yang diwakili oleh Koordinator Sub Kelembagaan LLDikti Wilayah III Tri Munanto, SE., MM, Koordinator Kopertais Wilayah 1 diwakili oleh Sekretaris Kopertais Wilayah I, Dr. Supriyadi Ahmad, MA., Ketua Majelis Diktilitbang PP Muhammadiyah, Prof. Dr. Lincolin Arsyad, Ph.D., serta Sekretaris Badan Pembina Harian  Universitas Muhammadiyah Jakarta Prof. Dr. Agus Suradika, M.Pd

Dalam kesempatan ini Rektor UMJ, Dr. Ma’mun Murod, M.Si., mengatakan bahwa studi atau kuliah yg baik adalah studi yang selesai yang mana pencapaian gelar sarjana, magister, spesialis ataupun doktor wisudawan ini adalah hasil kerja keras dan juga berkat dukungan dari banyak pihak terutama orang tua dan kerabat.

“Kepada orang tua dan juga wali kami ucapkan selamat atas raihan yang telah diraih oleh putra atau putri Bapak dan Ibu semua. Kami berharap kepada wisudawan tetap adanya jalinan menjaga komunikasi dengan kampus, di masa mendatang”, ungkap Ma’mun.

Rektor juga berpesan kepada wisudawan. “Sebagai bagian dari insan akademis, adik-adik wisudawan tidak hanya bangga atas IPK yang diraih, namun berbanggalah saat wisudawan juga mampu menerapkan kecerdasan spiritual dan kecerdasan emosional”, tegasnya.

Rektor UMJ, Dr. Ma’mun Murod, M.Si., menerima karangan bunga sebagai tanda terima kasih dari perwakilan seluruh wisudawan (29/03).

Badan Pembina Harian Universitas Muhammadiyah Jakarta Prof. Dr. Agus Suradika, M.Pd pada sambutannya menyampaikan, menjadi sarjana adalah sebuah harapan tentang pengabdian yang tulus kepada masyarakat. “Semua yang hari ini diwisuda merupakan hasil dari kerja keras semua pihak, terutama tentu saja para pendidik, tenaga kependidikan dan semua unsur penunjangan dari UMJ”.

“Terima kasih kepada seluruh masyarakat khususnya Bapak dan Ibu orang tua wisudawan yang akan dikukuhkan pada hari ini, pesan kami kepada seluruh wisudawan jangan lupa dibalik kesuksesan Anda hari ini ada Bapak dan Ibu kita, yang membantu dan mengantarkan Anda semua menjadi sajarana, magister maupun doktor”, tutur Prof Agus.

Dalam kesempatan yang sama Ketua Majelis Diktilitbang PP Muhammadiyah, Prof. Dr. Lincolin Arsyad, Ph.D., menyampaikan selamat kepada UMJ atas gelawaran wisuda untuk Program Doktor, Magister, Spesialis, Sarjana serta Diploma Tiga.

“Selamat kepada para wisudawan dan juga orang tua, mungkin bagi wisudawan strata tiga selamat kepada istri dan putra dan putrinya, untuk menjadi wisuda tentu saja tidak mudah butuh waktu yang tidak sedikit, sehingga wajar dan patutlah kita bergembira untuk hari ini”, ucap Prof. Lincolin.

“Insya Allah ilmu yang wisudawan miliki sudah bertambah, sekarang buktikanlah pada masyarakat bahwa kita berilmu, yang mana biasanya orang yang berilmu itu rendah hati, gampang membantu orang lain dan kreatif. Dunia ini cepat berubah, maka orang pintar saja tidak cukup, namun mesti kreatif”, lanjut Prof Lincoln

Diakhir sambutannya ia juga kembali menyampaikan harapannya agar para wisudawan tidak hanya berilmu, kreatif dan inovatif, namun juga rendah hari sebagai ciri khas Muhammadiyah. (KSU/WD)

pkv games
bandarqq
dominoqq
https://themeasuredmom.com/wp-includes/js/dominoqq/
https://themeasuredmom.com/wp-includes/js/bandarqq/
https://themeasuredmom.com/wp-includes/js/pkv-games/