PK IMM FKM Berkolaborasi Lakukan Pemberdayaan Anak-Anak Panti Asuhan

Oleh :
Fazri Maulana
PKK IMM FKM Berkolaborasi Lakukan Pemberdayaan Anak-Anak Panti Asuhan
PKK IMM FKM dan anak-anak Yayasan Panti Asuhan Pembangunan Masyarakat Sejahtera foto bersama usai kegiatan melukis, Minggu (29/10/23). (Foto : IMM FKM)

Bidang Sosial Pemberdayaan Masyarakat bersama Bidang Immawati Pimpinan Komisariat (PK) Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) Fakultas Kesehatan Masyarakat (FKM) Universitas Muhammadiyah Jakarta (UMJ) berkolaborasi gelar kegiatan pemberdayaan panti asuhan di Yayasan Pembangunan Masyarakat Sejahtera, Minggu (29/10/23).

Baca juga : IMM FKM Adakan IMM Bertabligh Akbar

Kegiatan yang bertajuk “Be Human For Humanity” ini memberikan penyuluhan Perilaku Hidup Bersih Sehat (PHBS) diantaranya cara mencuci tangan, makanan bergizi, himbauan tidak membuang sampah sembarangan, dan pemberantasan jentik nyamuk.  Selain itu, anak –anak diberikan kegiatan melukis melalui media paper bag.

Wadek III FKM Dr. Suherman S.PI., M.KM., M.Sc., Ph.D., mengapresiasi kegiatan yang digelar oleh PK IMM FKM. Menurutnya, kegiatan pemberdayaan ini bisa membantu mengembangkan softskill dan hardskill mahasiswa.

“Kegiatan ini sangat baik dan bagus sekali karena dapat mengembangkan softskill dan hardskill mahasiswa. Saya berharap kegiatan ini tidak terputus sampai disini, tetapi berlanjut dengan acara yang lebih besar lagi,” ungkap Suherman.

Pada kesempatan yang sama, Ketua Umum PK IMM FKM Masfur Muzakki, berpesan bahwa kegiatan ini merupakan langkah awal untuk mendalami arti berbagi dan bersyukur.

Saya harap kegiatan ini menjadi sebuah inovasi dan kegiatan yang dapat memberikan antar sesama baik dari segi ilmu, manfaat, dan kebaikan lainnya sehingga amal ibadah dan kebaikan yang ditanam dapat bermanfaat di kemudian hari”.

Selain itu, ketua pelaksana Rifdah Aulia mengucapkan rasa terimakasih kepada Yayasan Pembangunan Masyarakat Sejahtera sudah menyambut kegiatan pemberdayaan yang dilakukan PK IMM FKM.

“Terima kasih kepada yayasan telah memberikan waktu dan tempatnya, semoga ilmu yang kami berikan bisa bermanfaat,” tutup Aulia.

Acara ini disambut antusias oleh anak-anak panti asuhan, adanya kegiatan penyuluhan dan melukis ini sebagai bentuk penyaluran ilmu dan hobi baik dari panitia maupun anak-anak panti.

Kegiatan diakhiri dengan penyerahan sertifikat sebagai bentuk terima kasih dari PK IMM FKM kepada pihak yayasan panti asuhan karena telah mensukseskan serta memberikan dukungan penuh kepada acara ini.

Penulis : Mahpud Stya Alhafids
Editor : Dian Fauzalia

pkv games
bandarqq
dominoqq
https://themeasuredmom.com/wp-includes/js/dominoqq/
https://themeasuredmom.com/wp-includes/js/bandarqq/
https://themeasuredmom.com/wp-includes/js/pkv-games/